Headlines News :
Home » , » WASPADA, 6 Coretan Dinding Ini Merupakan Kode Rahasia Komplotan Maling!

WASPADA, 6 Coretan Dinding Ini Merupakan Kode Rahasia Komplotan Maling!



Beberapa waktu lalu, tepatnya tanggal 8 April 2018 di Kota Bogor ada peristiwa pencurian motor di sebuah rumah. Mungkin menurut kamu hal ini biasanya terjadi di sekitar kita.

Namun, sang pemilik rumah mengatakan kalau sehari sebelum peristiwa itu, ada orang yang mencoret tembok rumahnya dengan tanda silang. Selanjutnya, setelah itu motor sang anak ludes dibawa kabur maling.

Tahukah anda, jika sebenarnya kawanan maling itu memiliki kode tersendiri untuk menandai rumah mana yang akan menjadi incarannya dalam mencuri. Mereka biasanya memberikan kode tersebut bukan hanya di dinding rumah saja, tetapi juga bisa di pagar, atau di tiang listrik sekitar rumah. Bahkan kode yang digunakan tak cuma satu saja, tapi ada bermacam-macam. Yuk, cari tahu lebih lanjut kode rahasia tersebut!

1. Tanda Silang Merah


Jika ada tanda silang merah di sekitar lingkungan rumah, anda perlu bernafas lega. Sebab coretan ini menunjukkan kalau daerah yang dimaksud sangat tidak aman untuk melakukan aksi pencurian.

Biasanya para kawanan maling menyimpulkan bahwa di area tersebut dijaga satpam atau area yang ramai. Dengan kode ini, orang tersebut juga memberitahukan kepada kawanannya untuk lebih berhati-hati lagi bila ingin beroperasi, atau lebih baik mereka mencari tempat lain sebagai sasaran.

2. Tanda Silang Hitam atau Putih


Tanda silang hitam atau putih mempunyai arti bahwa area tersebut sangatlah aman untuk dijadikan sasaran pencurian. Biasanya orang yang menandai tahu betul jika di area itu tidak ada satpam, ronda keliling, dan kawasannya sepi. Sehingga, kawanan maling lebih bebas beraksi. Selain itu tanda silang hitam atau putih ini juga tidak terlalu besar, agar tidak menarik perhatian orang.

3. Kode PA


Kode PA merupakan singkatan dari Posisi Aman. Kode ini dipakai untuk menginformasikan kalau tempat tersebut sangat aman jika dijadikan sasaran pencurian. Sama halnya dengan tanda silang hitam atau putih, kode ini merupakan penanda bahwa di kawasan itu tidak dilalui orang dan jauh dari kegiatan warga sekitar.

Kode ini kerap ditemukan di tembok rumah atau tiang listrik yang berada dekat dengan rumah incaran tersebut. Lalu, untuk kodenya juga tampak tidak terlalu jelas, hanya huruf “A”nya saja yang dibesarkan supaya orang mengira bahwa coretan tersebut adalah coretan biasa.

4. Coretan Berupa Singkatan dari Alamat Rumah yang Diincar


Untuk memudahkan para kawanannya dalam mencari target, si pelaku pencoretan akan menuliskan alamat rumah incaran. Tapi, alamat ini tidak terlalu jelas terbaca pula. Komplotan pencuri hanya akan menuliskan alamat rumah tersebut berupa singkatan. Nah, kalau kita yang melihat pasti mengira itu hanyalah coretan pilox biasa. Namun untuk para maling ini adalah sumber kekayaan mereka.

Contoh dari singkatan alamat rumah tersebut adalah B6015 yang artinya; B merupakan huruf awal dari nama kampung atau perumahan. Sedangkan 6 adalah nama bloknya. Lalu kalau 015 yakni nomor dari rumah incaran. Agar tidak menarik perhatian banyak orang, biasanya si pelaku akan menuliskan kode ini di tempat sampah.

5. Kode 4 Digit


Komplotan maling tidak hanya memberikan info tentang rumah yang bisa dikuras harta bendanya, tetapi ia juga mengamati keseharian dari pemilik tempat tinggal. Supaya tidak ada yang curiga, biasanya pelaku akan menyamar menjadi pemulung atau tukang PLN gadungan. Biasanya ia menyamar selama beberapa hari agar tahu lebih jelas kapan pemilik rumah ada atau tidak di dalam tempat tinggalnya.

Nah, kalau ia merasa sudah tahu gerak gerik dari si pemilik rumah incaran, pelaku bakal menuliskan kode dengan menggunakan 4 digit angka. Misalnya adalah 5724. Kalau 57 artinya waktu aman untuk menjalankan aksi pertama antara jam 5 sore sampai 7 malam. Jika 24 adalah waktu aman menjalankan aksi pencurian kedua antara pukul 2 sampai 4 pagi.

6. Kode “Strong”


Kode ini biasanya ditemukan pada dinding rumah incarannya langsung. Hal ini dimaksudkan kalau rumah tersebut adalah satu-satunya tempat tinggal yang sangat direkomendasikan untuk dirampok.

Penggunaan kode ini pun juga menjadi penanda bahwa rumah yang diincar dalam keadaan kosong pada waktu yang lama sehingga para pencuri akan aman melakukan aksinya. Selain itu, kode ini juga merupakan penanda bahwa pemilik hunian tersebut sangatlah kaya raya dan hartanya melimpah ruah.

Nah itulah beberapa kode rahasia yang biasanya digunakan oleh sekawanan maling untuk melancarkan aksi mereka. Mulai sekarang, coba deh kamu lebih peka dan meneliti di sekitar rumah anda. Siapa tahu kan, anda malah mendapati kode-kode tersebut.

Kalau anda menemukan kode-kode itu jangan tinggal diam saja, lebih baik segera laporkan ke satpam atau petugas ronda yang ada di sekitar rumah anda. Dan pastikan mereka lebih waspada dalam menjaga area di sekitar anda hingga kompolatan maling tersebut tidak sampai melakukan aksinya.

malangtoday.net
Share this article :
 
Support : Copyright © 2020. - - All Rights Reserved